Friday, April 15, 2011

fakta mengenai jalan kaki

Tahukan teman-teman..
BERJALAN KAKI BAIK UNTUK OTAK KITA

:)

Semakin tua, volume otak kita semakin mengecil, yang di antaranya mengakibatkan gangguan fungsi ingatan dan daya pikir.

Sebuah studi membuktikan bahwa melakukan olahraga yang baik bagi jantung, seperti berjalan kaki, dapat memperbesar volume hippocampus, yaitu bagian otak yang penting bagi fungsi memori

Studi ini menunjukkan bahwa orang - orang yang berolahraga teratur mempunyai performa yang lebih baik dalam tes ingatan yang diberikan.

Olahraga melancarkan aliran darah ke otak, serta membantu pembentukan sel - sel otak baru. Bila dilakukan secara teratur sejak usia dini, olahraga dapat mencegah kepikunan atau penyakit yang menyerang otak seperti Alzheimer.

No comments:

Post a Comment